Sabtu, 28 Januari 2023

[Slides] Penyebab Perang Dunia I (1914-1918)

Perang Dunia I adalah perang global yang terpusat di Eropa pada 28 Juli 1914 sampai 11 November 1918. 

Mengetahui penyebab Perang Dunia I dapat membuat generasi saat ini menyadari bahwa masalah tak dapat diselesaikan dengan peperangan. 

Fakta
Perang Dunia I merupakan salah satu perang paling merusak dalam sejarah modern. Hampir sepuluh juta tentara tewas.

Kerugian besar yang ditanggung semua pihak yang terlibat konflik sebagian diakibatkan senjata baru, seperti senapan mesin dan perang gas beracun.

Dari pihak sipil, para ahli menyatakan bahwa sebanyak 13.000.000 jiwa tewas akibat pertempuran.
Kerugian yang dialami negara-negara yang terlibat perang mencapai US$150 miliar. 

Perang Dunia I
PD I melibatkan semua kekuatan besar dunia, yang terbagi menjadi dua aliansi, yaitu Blok Sekutu (berdasarkan Triple Entente, terdiri atas Britania Raya, Prancis, dan Kekaisaran Rusia) dan Blok Sentral (berdasarkan Triple Alliance, terdiri atas Jerman, Austro-Hongaria, dan Italia).

Penyebab Umum PD I
  • Politik aliansi
  • Etnosentrisme berlebihan
  • Persaingan industri dan militer
  • Pertentangan antarnegara Eropa

Penyebab Khusus PD I
Terbunuhnya Pangeran Franz Ferdinand dari Austro-Hongaria

Pertempuran Penting pada PD I
  • Pertempuran Laut
  • Perang Parit
  • Perang Somme
  • Pertempuran Verdun

Rusia Menarik Diri
Ketika perang berlangsung, terjadi kudeta berdarah di ibukota Kekaisaran Rusia. Dinasti Romanov yang saat itu memimpin Rusia dieksekusi.

Kudeta tersebut memunculkan golongan Bolshevik sebagai penguasa baru Rusia. Golongan itu menentang keterlibatan Rusia dalam perang.

Amerika Masuk Peperangan
Meskipun berada di seberang lautan Atlantik, tapi Amerika Serikat memiliki hubungan
intens dengan Eropa Daratan, khususnya dalam perdagangan dan industri. Selain itu, AS
terseret dalam Perang Dunia I, karena beberapa sebab.
a) Tenggelamnya kapal Lusitania pada tahun 1915
b) Kebijakan kapal selam tak terbatas
c) Insiden telegram Zimmerman


1 komentar: